Pemandian Air Panas Cibolang
Jika Anda berkunjung ke daerah Bandung, terdapat banyak sekali pemandian air panas yang alami yang bisa Anda coba seperti pemandian air panas Cibolang, pemandian air panas Sari Ater atau Ciater Subang, pemandian air panas kawah rengganis dan masih banyak lagi yang lainnya.Kali ini kami akan memfokus wisata pemandian air panas Cibolang, Pangalengan. Tempat wisata pemandian air panas Cibolang ini menawarkan suasana alam pegunungan dan juga pemandangan alam yang indah, udara yang segar dan juga bersih.
Pemandian Air Panas Cibolang - Info Wisata, Fasilitas & Harga Terbaik |
Dan konon air panas alami Cibolang ini memiliki khasiat untuk mengobati berbagai macam penyakit kulit, jadi untuk Anda yang membaca blog wisata kami sering mengalami gatal-gatal kulit mungkin bisa mencoba untuk mengunjungi wisata pemandian air panas Cibolang, Pangalengan.
Kolam pemandian air panas Cibolang terletak diketinggian 1450 meter di atas permukaan air laut dan memiliki luas sekitar 2 hektar. Objek wisata ini sangat berdekatan dengan Gunung Windu yaitu sekitar 600 meter dan sumber air panas tersebut mengandng belerang dan mineral lainnya.
Tidak hanya terdapat kolam pemandian air panas untuk dewasa, kolam khusus anak-anak juga tersedia ditempat ini. Selain itu terdapat juga kolam khusus yang berisi ikan untuk ditangkap dengan tangan sehingga dapat menjadi kegiatan wisata Anda semakin menarik baik untuk Anda, anak-anak dan keluarga.
Jika Anda ingin memancing, pengelola wisata Cibolang juga menyediakan penyewaan alat pancing. Selain itu, Anda juga dapat menikmati pemandangan alam pegunungan dengan melakukan aktivitas trekking atau bersepeda. Deretan pohon pinus yang berjajar serta hamparan kebun the yang sangat luas dapat memanjakan Anda ketika berkunjung ke tempat ini. Fasilitas lainnya seperti tempat makan, tempat parkir cukup luas, tempat ibadah (mushola), kamar mandi dan WC umum.
Berikut akan kami paparkan harga tiket untuk masuk ke kawasan pemandian air panas Cibolang :
Info Harga Kolam Air Panas Cibolang
Tiket masuk sebesar Rp.10.000,-/orangTiket masuk bak rendam sebesar Rp.10.000,-/orang
Tiket kendaraan roda dua sebesar Rp.2.000,-
Tiket kendaraan roda 4 ( mobil) sebesar Rp.5.000,-, dan Rp.20.000,- (bus atau truk)
Terdapat 3 kolam air panas yaitu pertama kolam dengan suhu 40 derajat celcius yang dikhususkan untuk orang dewasa dengan kedalaman kolam yaitu seleher orang dewasa dan lokasinya dekat dengan pintu masuk, kedua kolam dengan suhu 35 derajat celcius dengan kedalaman sekitar satu meter dan ketiga kolam air hangat bak rendam yang sangat cocok untuk kolam berendak anak tetapi jika Anda ingin masuk ke kolam rendam dangkal ini, Anda akan dikenakan tarif retribusi sebesar Rp.10.000,- include ban rendam selama 20 menit.
Tempat pemandian air panas Cibolang dibuka setiap hari mulai pukul 07.00 hingga pukul 17.00 WIB. Tepatnya berada di Desa Wayang Windu, Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
Untuk menuju kawasan pemandian air panas Cibolang Anda dapat melalui 2 cara yaitu:
- Jika Anda keluar dari tol Kopo maka Anda perlu untuk berbelok ke kanan ke arah Soreang, setelah itu tinggal lurus saja sampai Katapang, setelah di Katapang Anda akan bertemu dengan bundaran, maka Anda perlu berbelok ke kiri ke arah Banjaran, setelah sampai pasar Banjaran, Anda berbelok ke kanan ke arah Pangalengan, sampai di Pangalengan Anda tinggal ikuti papan petunjuk ke arah Cibolang.
- Jika Anda keluar dari tol Moh Toha, Anda perlu berbelok ke kanan ke arah Dayeuh Kolot, lau dari pasar Dayeuh Kolot Anda belok kanan menuju jalan Banjaran dan tinggal lurus saja, setelah melewati pasar Banjaran belok kiri menuju Pangalengan, sampai di Pangalengan tinggal ikuti saja papan petunjuk jalan menuju ke Cibolang
Posting Komentar